Musi Rawas – Jurnalissilampari.Com-Sejumlah wartawan di kabupaten Musi Rawas, “merasa tidak dipedulikan keberadaannya” oleh sekretariat DPRD kabupaten Musi Rawas sebab informasi yang beredar tidak adanya dana publikasi Media.
Beredarnya informasi di kalangan awak media jika menjelang hari besar keagamaan hari raya idul Fitri 1445 H, pihak sekretariat tidak menerima berkas tagihan. Sedangkan di ketahui ketika kegiatan paripurna anggota DPRD selalu ramai pemberitaan yang di terbitkan oleh wartawan yang meliput.
Adanya informasi itu mendapat sorotan tajam dari bung Marwan merupakan Ketua LSM PERSAUDARAAN WIRRA NUSANTARA KORWIL Sum Sel “yang akan dilakukan oleh sekretariat DPRD Kabupaten Musi Rawas. Adanya berita ini, membuat sejumlah wartawan yang ada di kabupaten Musi Rawas “meradang”.
”sistem kerjasama publikasi Media antara Pemerintah Kabupaten Musi Rawas, dewan perwakilan rakyat Daerah sudah berjalan dengan baik, dilaksanakan di setiap tahunnya apalagi seperti waktu saat ini menjelang hari besar keagamaan.” Jangan sampai di ciderai seperti informasi yang beredar saat ini, ujar Marwan pada Rabu 20-03-2024.
Dan saya minta Pihak Sekretariat DPRD Kabupaten Musi Rawas dalam mengelola anggaran publikasi media harusnya lebih transparan, jangan ada nantinya dalam mempergunakan anggaran publikasi dan media tersebut tidak tepat sasaran alias diduga menganggarkan media Fiktif.
Kemudian tidak ada yang dianggap anak emas. Jangan sampai ada informasi yang beredar Bahwa ada dugaan beberapa perusahaan media yang diprioritaskan dalam hal pembagian orderan. Sehingga dengan adanya hal tersebut, tentu akan menimbulkan ketidak adilan terhadap perusahaan media yang lainnya. Ujarnya
Ia pun berharap kepada pihak berwenang, seperti pihak aparat penegak hukum, Inspektorat, dan Badan Pengawas Keuangan (BPK) lebih teliti dalam mengaudit laporan keuangan di Sekretariat DPRD Kabupaten Musi Rawas tersebut terutama terkait pencairan anggaran.
“Biar jelas harusnya terbuka dalam penggunaan anggaran publikasi media tersebut. Kemudian kita berharap Bupati Musi Rawas mengevaluasi kembali para PNS di Sekretariat DPRD Kabupaten Musi Rawas tersebut bila mana tidak bekerja sesuai aturan, ” jika tidak ada anggaran tutup saja kantor DPRD ini. ringkasnya Marwan.
Terpisah, awak media mencoba menghubungi sekertaris dewan (SEKWAN) namun hingga berita ini di terbitkan belum ada tanggapan.(*/)