Pemdes Kota Padang Baru Sukses Merealisasikan Bantuan Tunai Tahun 2022

Desa201 Dilihat

Rejang Lebong Koran RI MEDIA -Kamis 01 Desember 2022, Bertempat di desa Kota Padang Baru, pemerintah desa Kota Padang Baru Kecamatan Kota Padang Kabupaten Rejang Lebong melaksanakan kegiatan penyaluran bantuan tunai desa tahun anggaran 2022.

Penyaluran bantuan merupakan anggaran dana desa tahun 2022 tahap akhir, disalurkan sesuai dengan kesepakatan musyawarah desa sebelumnya.

Abdi Rusman (kepala desa) saat penyaluran memaparkan,”Untuk bantuan langsun tunai dana desa tersalurkan sebanyak 12 bulan dengan empat kali penyaluran, terhitung dari bulan Januari sampai Desember, dengan jumlah penerima 26 keluarga penerima manfaat, untuk nominal setiap penyaluran Rp.900.000,- (sembilan ratus ribu rupiah),”katanya saat penyaluran.

Ditambahkan Camat Kota Padang, Sukaesih,SH.MH,” Proses penyaluran bantuan selama 1 tahun berlangsung tertib, tetap menerapkan protokol kesehatan sehingga pelaksanaan kegiatan berjalan dengan lancar.

“Untuk penerima diharapkan penggunaan bantuan untuk kepentingan kebutuhan pokok terlebih dahulu dari pada kepentingan yang lain,”tambahnya.

Selanjutnya Medi (Pendamping desa),”Penganggaran bantuan tunai anggaran 2022 telah diatur dalam Perpres nomor 104 tahun 2021 bantuan langsung tunai dana desa dianggarkan minimal 40% dari pagu dana desa yang diterima setiap desa pada tahun 2022,”tutupnya.(Asr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *